Labels

Monday, November 27, 2017

Ngopi Cantik #3 Special Birthday Beautiesquad

Alohaaa Beauties... Di postingan kali ini aku ingin menulis info santai namun berguna terutama buat sesama Beauty Blogger. Btw, selama jadi blogger sudah banyak sekali grup komunitas di sosial media yang aku ikuti, kalian pasti seperti itu juga kan? Youps sebagai blogger, bergabung dalam banyak komunitas termasuk hal yang penting untuk menambah ilmu, mengetahui banyak tips dan trik bahkan bisa mempunyai banyak kenalan baru, jadi kita bisa saling chatting santai dengan bahasan yang seru bahkan sekalian curhat meski sebelumnya belum pernah saling bertemu muka, hheee.

Nah salah satu komunitas kecantikan yang dijamin seru untuk diikuti yaitu Beautiesquad, ada yang belum gabung di komunitas ini dan belum tau apa itu Beautiesquad dan keistimewaannya dibanding komunitas kecantikan lainnya? Pas banget karena kali ini spesial aku akan membahas mengenai komunitas ini alias Beautiesquad 101 yang infonya aku dapat dari hasil Ngopi Cantik Beautiesquad episode 3 yang menghadirkan Beauty Blogger Vina Eska sebagai Narasumber. Baca sampai akhir yah karena akan ada info giveaway juga lohh dalam memeriahkan Beautiesquad First Anniversary ^•^


APA ITU BEAUTIESQUAD DAN KAPAN DIDIRIKAN?

Beautiesquad merupakan komunitas Beauty Blogger dari berbagai daerah di Indonesia yang bertujuan untuk menyatukan para Beauty Blogger di Indonesia pada wadah yang sama untuk belajar dan berkembang bersama. Komunitas ini didirikan pada tanggal 23 bulan November tahun 2016.

KISAH AWAL TERBENTUKNYA BEAUTIESQUAD

Komunitas ini awalnya didirikan oleh 3 wanita cantik nan berbakat, founder utamanya yaitu Virly KA yang bertugas mengambil keputusan secara cepat dan tegas demi kelancaran visi dan misi Beautiesquad, sedangkan 2 founder lainnya yaitu Annisa Pertiwi dan Liana Eka yang juga bertugas memantau officers melakukan tugasnya sesuai dengan ketentuan.



Nah mereka ini mengutarakan keinginannya untuk membuat sebuah grup chat yang bisa menjadi sebuah wadah bagi Beauty Blogger. Awal berdirinya komunitas ini diberi nama Beauties, namun untuk menguatkan bahwa ini merupakan sebuah komunitas maka ditambahkan kalimat Squad di belakangnya.

Beautiesquad pertama kali bekerjasama dengan brand Inez sebagai sponsor, yang mana produk dari brand ini akan direview oleh para member inti Beautiesquad yang sudah tergabung dalam grup WhatsApp. Dikarenakan banyak yang ingin bergabung dengan komunitas ini maka para pengurus memutuskan untuk memiliki sebuah grup di Facebook sebagai wadah bagi para Beauty Blogger agar bisa sama-sama berkembang.



Kepengurusan Beautiesquad melakukan reshuffle di pertengahan tahun 2017 ini serta secara rutin membuat beberapa program yang berguna bagi membernya, seperti Ngopi Cantik, kolaborasi makeup, serta mengarahkan member yang tergabung di grup Facebook agar bisa sesuai standar blogger dan Beautiesquad sehingga bisa tergabung sebagai member inti di grup WhatsApp, yang mana bisa memudahkan para member untuk mendapatkan sponsor produk dari beberapa brand kecantikan yang ada di Indonesia.

VISI DAN MISI BEAUTIESQUAD

Visi :
1. Menjadi pionir beauty micro influencer berkualitas di Indonesia
2. Menjadi wadah berkembang bersama para beauty blogger dan beauty influencer

Misi :
1. Menemukan talent-talent baru dan mengarahkan mereka menjadi beauty blogger yang berkarakter dan bertanggungjawab melalui agenda Ngopi Cantik yang digelar tiap dua bulan
2. Menjadi jembatan antara beauty micro influencer dengan brand
3. Menjadi wadah berkreasi para beauty blogger melalui makeup collab yang rutin digelar tiap bulan
4. Menjadi referensi bagi para beauty enthusiasts ketika mencari apapun yang berhubungan dengan beauty melalui website Beautiesquad (soon).

Untuk membantu founder dalam mengemban tugasnya, maka sesuai musyawarah akhirnya Beautiesquad menetapkan Vina Eska sebagai Chief Officers yang sebelumnya menjabat sebagai Public Relations.

Sebagai Chief Officers, Beauty Blogger yang berasal dari Bali ini memiliki tugas melaksanakan visi dan misi, membantu founder dalam membuat progress kerja Officers, serta turut serta dalam memantau, membantu dan memberikan semangat bagi para member dalam menjalani dunia perblogger'an.

Untuk kedepannya, sesuai dengan misi Beautiesquad akan semakin mengoptimalkan media sosial untuk dijadikan wadah agar sesama Beauty Blogger bisa sama-sama saling belajar dan berkembang. Selain itu Beautiesquad juga memutuskan untuk memiliki SEO analysis yang berguna untuk mengetahui apakah blog member sudah sesuai kriteria SEO, baik dari template, penulisan, dan widget pendukungnya. Overall, Beautiesquad berkomitmen untuk membuat para membernya menjadi Beauty Blogger yang baik sehingga bisa mendatangkan banyak keuntungan seperti adsense, paid sponsored, free Beauty box, dan lain sebagainya.

Nah untuk Beauties yang ingin memenangkan beauty box bisa ikuti Giveaway yang diadakan oleh Beautiesquad, di minggu ke-4 ini hadiahnya disponsori oleh Nihonmart. Jangan lupa ikutan yah ^•^



Terimakasih sudah mampir di blog aku.


Temui aku di :
Instagram : elvinautami
Youtube : elvina utami
Fanspage : Muda Berbakat by MEn'U
Email : Lveenha@yahoo.com


Wassalamualaikum ^_^

1 comment:

Vina Eska said...

Makasi udah nulis tentang BEautiesquad~

www.vinasaysbeauty.com

PesonaCleopatra