Labels

Thursday, November 30, 2017

Review Mustika Puteri Lipslicious Lipcream Matte feat Nanda Arsyinta

Assalamualaikum ladies, Alhamdulillah setelah sekian lama akhirnya kali ini aku bisa ngereview produk lippen lagi, hhee spesialnya lagi karena produk kali ini merupakan lipstik keluaran terbaru dari brand lokal Mustika Puteri yang berkolaborasi dengan Beauty Vlogger hits Nanda Arsyinta.

Semenjak bawaan hamil waktu itu yang pengen dandan terus, mau gak mau aku jadi seringkali mantengin video tutorial makeup di youtube, nah salah satu yang aku suka yaitu Vlogger muda nan cantik Nanda Arsyinta. Aku sempat kali penasaran kira-kira si Nanda yang masih muda itu belajar dandan darimana sih, sampe bisa mahir pake eyeshadow, shading, ngalis, bikin look makeup yang berbeda-beda dan selalu sukses bikin aku jadi terpesona, secara aku yang udah 25 tahun ini masih belepotan dan kadang terlihat malah serem kalo dandan, hhaaa

Makanya aku makin excited saat tahu brand lokal Mustika Puteri mengeluarkan produk lipcream yang berkolaborasi dengan Nanda Arsyinta, harapannya sih biar saat aku pakai lipcream nya jadi nampak muda dan cantik mempesona terus kayak Nanda, wkkwk. Lanjut, daripada berharapnya makin ngaco mending langsung aja kita cari tahu seberapa bagusnya sih Lipcream ini?

DESKRIPSI PRODUK



Nama Produk :
Lipslicious Lipcream Matte

Brand :

Mustika Puteri

Shade dan Tanggal Kadaluarsa : 

01 (Cotton Candy) Juli, 2020
02 (Caramel Apple) Oktober, 2020
03 (Pink Lollypop) September, 2020
04 (Soda Pop) Juli 2020

Klaim Produk :

Lipcream yang tidak membuat bibir kering, 
tahan lama dan tidak mengkilap hingga 6 jam


DETAIL PRODUK

PACKAGING / KEMASAN



Produk ini dikemas dengan tube berbahan plastik yang gak mudah pecah. Awalnya aku khawatir saat gak sengaja produk ini jatuh dan pas dilihat bagian dalam kayak retak gitu tapi ternyata enggak karena memang bagian dalam lipstik terdapat lekukan yang seakan menipu mata karena aku kira bentuknya kayak lipstik padat, wkkwk padahal kan ini lipcream.




Awalnya produk ini masih disegel dengan plastik transparan sehingga kita benar-benar mendapatkan produk yang masih baru. Asiknya lagi keterangan produk gak menempel di plastik, kan ada tuh produk yang pas segel plastiknya dibuka eh malah info tentang produknya jadi ikut copot, ckkck..

Dari segi packaging produk ini terlihat simpel namun cute dan ringan dibawa, pas banget lah untuk cewek-cewek yang masih sekolah ataupun kuliah. Asiknya lagi lipcream matte dari Mustika Puteri ini mengandung Vitamin E dan moisturizer dari bahan alam serta tidak membuat warna bibir jadi gelap.






ISI PRODUK

DAN
CARA PEMAKAIAN



Setelah dibuka tutupnya yang berwarna putih akan terdapat aplikator produk ini yang bagian ujungnya terdapat lekukan sehingga mempermudah saat pemakaian. Isi produk ini teksturnya creamy, terasa halus dan lembut dengan aroma vanilla yang gak menyengat dan hanya kecium diawal-awal pemakaian saja.




Untuk penjabaran warnanya yang aku oles di tangan itu secara berurut dari nomor 01 sampai 04 :
01 (Cotton Candy) warnanya pink terang yang segar namun lama kelamaan di bibir aku warnanya makin mencolok bahkan jadi terlihat sedikit warna ungu. Shade ini jujur aku kurang suka karena gak cocok dengan skin tone aku, namun untuk pengganti eyeshadow bubuk biasanya aku gunakan shade Cotton Candy ini biar lebih nempel, tahan lama dan tampak seger di kelopak mata.
02 (Caramel Apple) ini shade favorit aku, warnanya nude brown yang tampak cocok dengan skin tone apapun.
03 (Pink Lollypop) ini juga warnanya pink terang, girly, dan bikin muka jadi segar. 
04 (Soda Pop) mirip dengan shade 02, ini juga favorit aku. Warnanya coklat namun lama kelamaan dibibir aku terlihat sedikit ada warna pink.


HASIL PEMAKAIAN




Yang aku suka dari produk ini karena beneran pigmented cukup 1x celup aplikator sudah terlihat bold dibibir, jadi untuk yang pengen hasil warnanya lebih tipis dibibir bisa diatur aja pemakaiannya. 

Oh ya produk ini juga gak mudah pudar, beneran tahan lama serta cepat mengering, jadi untuk yang gak pengen hasilnya terlalu bold bisa buru-buru dirapikan dengan tisu sebelum lipcreamnya benar-benar mengering. 


Untuk hasil pemakaiannya masih akan tetap bagus selama berjam-jam meski setelah makan dan minum, palingan sih hanya hilang di bagian dalam bibir, jadi masih termasuk aman gak perlu touch up berkali-kali. Namun tentu saja untuk pemakaian yang bold maka akan sulit dibersihkan hanya dengan sabun cuci muka, kalau aku bersiinnya dengan cleansing makeup yang bentuknya tisu basah gitu, jadi lebih praktis juga gak perlu dibilas. 





Dikarenakan produk ini spesial dan limited edition jadi untuk ladies yang pengen cobain produk ini bisa buruan beli di DAN+DAN store dan online (Online shop DANDAN, Shopee DAN+DAN, Tokopedia dan Go Mart yaitu via aplikasi Gojek)


Oh ya untuk info tambahan yang spesial, Mustika Puteri mau kasih hadiah untuk 5 pemenang yang bisa merasakan trip ke Labuan Bajo bersama Fiersa Besari dan bisa ikutan Coaching Clinic tentang fotografy dan copywriting, pastinya generasi muda zaman now banyak yang suka foto-foto, ya kan? Makanya kalian bisa buruan gabung karena periodenya hanya sampai 22 Desember 2017. 


Caranya mudah, ladies bisa ikut share dan buat quotes positive vibes dan jadi bagian dari generasi positive #VibesGeneration. Biar gak bingung, ladies bisa klik www.puteriicon2017.com untuk info selengkapnya ^•^






Terimakasih sudah mampir di blog aku.



Temui aku di :
Instagram : elvinautami
Youtube : elvina utami
Fanspage : Muda Berbakat by MEn'U
Email : Lveenha@yahoo.com


Wassalamualaikum ^_^




Monday, November 27, 2017

Ngopi Cantik #3 Special Birthday Beautiesquad

Alohaaa Beauties... Di postingan kali ini aku ingin menulis info santai namun berguna terutama buat sesama Beauty Blogger. Btw, selama jadi blogger sudah banyak sekali grup komunitas di sosial media yang aku ikuti, kalian pasti seperti itu juga kan? Youps sebagai blogger, bergabung dalam banyak komunitas termasuk hal yang penting untuk menambah ilmu, mengetahui banyak tips dan trik bahkan bisa mempunyai banyak kenalan baru, jadi kita bisa saling chatting santai dengan bahasan yang seru bahkan sekalian curhat meski sebelumnya belum pernah saling bertemu muka, hheee.

Nah salah satu komunitas kecantikan yang dijamin seru untuk diikuti yaitu Beautiesquad, ada yang belum gabung di komunitas ini dan belum tau apa itu Beautiesquad dan keistimewaannya dibanding komunitas kecantikan lainnya? Pas banget karena kali ini spesial aku akan membahas mengenai komunitas ini alias Beautiesquad 101 yang infonya aku dapat dari hasil Ngopi Cantik Beautiesquad episode 3 yang menghadirkan Beauty Blogger Vina Eska sebagai Narasumber. Baca sampai akhir yah karena akan ada info giveaway juga lohh dalam memeriahkan Beautiesquad First Anniversary ^•^


APA ITU BEAUTIESQUAD DAN KAPAN DIDIRIKAN?

Beautiesquad merupakan komunitas Beauty Blogger dari berbagai daerah di Indonesia yang bertujuan untuk menyatukan para Beauty Blogger di Indonesia pada wadah yang sama untuk belajar dan berkembang bersama. Komunitas ini didirikan pada tanggal 23 bulan November tahun 2016.

KISAH AWAL TERBENTUKNYA BEAUTIESQUAD

Komunitas ini awalnya didirikan oleh 3 wanita cantik nan berbakat, founder utamanya yaitu Virly KA yang bertugas mengambil keputusan secara cepat dan tegas demi kelancaran visi dan misi Beautiesquad, sedangkan 2 founder lainnya yaitu Annisa Pertiwi dan Liana Eka yang juga bertugas memantau officers melakukan tugasnya sesuai dengan ketentuan.



Nah mereka ini mengutarakan keinginannya untuk membuat sebuah grup chat yang bisa menjadi sebuah wadah bagi Beauty Blogger. Awal berdirinya komunitas ini diberi nama Beauties, namun untuk menguatkan bahwa ini merupakan sebuah komunitas maka ditambahkan kalimat Squad di belakangnya.

Beautiesquad pertama kali bekerjasama dengan brand Inez sebagai sponsor, yang mana produk dari brand ini akan direview oleh para member inti Beautiesquad yang sudah tergabung dalam grup WhatsApp. Dikarenakan banyak yang ingin bergabung dengan komunitas ini maka para pengurus memutuskan untuk memiliki sebuah grup di Facebook sebagai wadah bagi para Beauty Blogger agar bisa sama-sama berkembang.



Kepengurusan Beautiesquad melakukan reshuffle di pertengahan tahun 2017 ini serta secara rutin membuat beberapa program yang berguna bagi membernya, seperti Ngopi Cantik, kolaborasi makeup, serta mengarahkan member yang tergabung di grup Facebook agar bisa sesuai standar blogger dan Beautiesquad sehingga bisa tergabung sebagai member inti di grup WhatsApp, yang mana bisa memudahkan para member untuk mendapatkan sponsor produk dari beberapa brand kecantikan yang ada di Indonesia.

VISI DAN MISI BEAUTIESQUAD

Visi :
1. Menjadi pionir beauty micro influencer berkualitas di Indonesia
2. Menjadi wadah berkembang bersama para beauty blogger dan beauty influencer

Misi :
1. Menemukan talent-talent baru dan mengarahkan mereka menjadi beauty blogger yang berkarakter dan bertanggungjawab melalui agenda Ngopi Cantik yang digelar tiap dua bulan
2. Menjadi jembatan antara beauty micro influencer dengan brand
3. Menjadi wadah berkreasi para beauty blogger melalui makeup collab yang rutin digelar tiap bulan
4. Menjadi referensi bagi para beauty enthusiasts ketika mencari apapun yang berhubungan dengan beauty melalui website Beautiesquad (soon).

Untuk membantu founder dalam mengemban tugasnya, maka sesuai musyawarah akhirnya Beautiesquad menetapkan Vina Eska sebagai Chief Officers yang sebelumnya menjabat sebagai Public Relations.

Sebagai Chief Officers, Beauty Blogger yang berasal dari Bali ini memiliki tugas melaksanakan visi dan misi, membantu founder dalam membuat progress kerja Officers, serta turut serta dalam memantau, membantu dan memberikan semangat bagi para member dalam menjalani dunia perblogger'an.

Untuk kedepannya, sesuai dengan misi Beautiesquad akan semakin mengoptimalkan media sosial untuk dijadikan wadah agar sesama Beauty Blogger bisa sama-sama saling belajar dan berkembang. Selain itu Beautiesquad juga memutuskan untuk memiliki SEO analysis yang berguna untuk mengetahui apakah blog member sudah sesuai kriteria SEO, baik dari template, penulisan, dan widget pendukungnya. Overall, Beautiesquad berkomitmen untuk membuat para membernya menjadi Beauty Blogger yang baik sehingga bisa mendatangkan banyak keuntungan seperti adsense, paid sponsored, free Beauty box, dan lain sebagainya.

Nah untuk Beauties yang ingin memenangkan beauty box bisa ikuti Giveaway yang diadakan oleh Beautiesquad, di minggu ke-4 ini hadiahnya disponsori oleh Nihonmart. Jangan lupa ikutan yah ^•^



Terimakasih sudah mampir di blog aku.


Temui aku di :
Instagram : elvinautami
Youtube : elvina utami
Fanspage : Muda Berbakat by MEn'U
Email : Lveenha@yahoo.com


Wassalamualaikum ^_^

Wednesday, November 22, 2017

Birthday Makeup Look (Collaboration With Beautiesquad)

Assalamualaikum ladies, senang sekali karena akhirnya di bulan ini aku bisa mengikuti kolaborasi makeup lagi bersama komunitas Beautiesquad. Ini yang ketiga kalinya aku ikutan dan sayangnya memang gak setiap bulan sih aku bisa bergabung dalam kolaborasi makeup yang diadakan oleh Beautiesquad dikarenakan aku mesti menyesuaikan temanya dengan kemampuan yang aku punya, contohnya ya pas bulan kemarin aku gak bisa ikut kolaborasi karena temanya tentang makeup Halloween, hhaaa maklum deh ya kemampuan makeup aku memang masih alakadarnya, ckkckk..

Di bulan ini Beautiesquad mengambil tema Birthday Makeup Look dalam rangka memeriahkan 1 tahun komunitas ini didirikan. Nah, untuk style makeup yang aku buat kali ini sebenarnya agak bingung juga mau kasih judul apa, hhaa intinya sih aku mengkombinasikan warna pink dan hijau biar terlihat seger kayak garden party gitu, hhee



Nah ini dia produk-produk yang aku gunakan untuk membuat Look seperti foto diatas, kebanyakan sih masih dari produk lokal dengan harga yang terjangkau.








Before

Tutorialnya :



  1. Aku menggunakan Ultima II Delicate Creme Powder Makeup sebagai dasar sebelum pengaplikasian bedak. Jujur saja aku kurang suka sih dengan bedak ini terutama sponsnya yang biasa aja, jadi berasa gak recommend padahal harga produknya lumayan mahal sih, hhaa. namun yang aku suka dengan pakai bedak ini meski sudah pakai makeup berjam-jam dan berkeringat, riasan wajah tetap bagus gak berkerak, dsb. Btw, aslinya sih yang paling awal aku menggunakan primer Ultima II Moisture Lotion Tint Aquafleur, namun karena pas aku lihat hasil foto dan aslinya gak jauh beda dengan foto 'before' alias bare face jadi kalian bisa skip pemakaian primer ini.
  2. Lanjut aku oles Fanbo Precious White BB Cream 01 Light





3. Untuk alis terlebih dahulu aku pakai pensil dari Viva lalu aku gunakan LT Pro Dual Lasting Brow Cream 
4. Masuk ke bagian mata aku aplikasikan warna pink dari Fanbo Fantastic Eye Shadow Kit 02 Pesona Kupu sebagai warna dasar, lalu aku ambil warna hijau, kemudian putih di bagian inner 
5. Lanjut ke maskara aku gunakan produk andalan aku yaitu Pixy Lash Fantasy Mascara



6. Untuk kontur hidung aku pakai Pixy Highlighter & Shading, overall aku kurang suka dengan produk ini karena mesti oles berkali-kali alias kurang pigmented, sehingga hidung jadi kurang keliatan mancungnya, hhaa tapi karena produk ini baru aku punya jadi sekalian aja aku cobain untuk membuat tutorial makeup ini, hhheee, kemudian aku lanjut menggunakan Purbasari Daily Series Blush On 01
7. Setelahnya aku beri sapuan bedak padat dari Pixy TWC Cover Smooth dan terakhir aku pulas bibir dengan QL Lipcream Matte shade 21 (Peach Angel). Karena untuk foto-foto warna eyeshadow nya kurang keliatan jadi aku gunakan juga Lipcream dari QL ini sebagai eyeshadow.




Selesai deh, gampang banget kan bikin makeup look ini? Kalian bisa kreasikan lagi sesuai dengan selera terutama pada bagian eyeshadow bisa ditambah lagi warnanya, namun kalau kalian sama kayak aku yang belum pede pakai eye makeup yang penuh warna, kalian bisa gunakan hijab yang Colourful untuk mempercantik Look yang kalian buat sekaligus sebagai penambahan warna. 

Nah, untuk referensi makeup lainnya kalian juga bisa tiru look seperti ini yang dibuat oleh temen aku sesama beauty blogger yaitu Rima Suwarjono. Disini Rima membuat look yang full color, cute namun tetap simpel, cantik banget kan hasilnya? kalian bisa langsung mampir aja ke blognya di www.rimasuwarjono.com atau langsung klik tutorialnya disini.





Terimakasih sudah mampir di blog aku.

Temui aku di :
Instagram : elvinautami
Youtube : elvina utami
Fanspage : Muda Berbakat by MEn'U
Email : Lveenha@yahoo.com



Wassalamualaikum ^_^

Tuesday, November 21, 2017

REVIEW MOOIMOM (PRODUK IBU HAMIL DAN MENYUSUI)

Assalamualaikum ladies, di bulan November ini aku seneng banget karena akhirnya hal terindah sebagai seorang istri yaitu melahirkan seorang anak sudah aku lewati dengan proses yang lancar secara normal dan tanpa jahitan, Alhamdulillah. Senengnya lagi karena keinginan aku benar-benar tercapai untuk memiliki anak cewek yang lahir di hari Jum'at.

Setelah memasuki peran baru aku sebagai seorang ibu tentu banyak suka, duka, kesulitan serta hal-hal baru yang sebelumnya belum pernah aku rasakan. Salah satunya yaitu saat aku menjalani peran sebagai seorang ibu yang harus menyusui anak tanpa bisa aku atur waktunya, bahkan rela kekurangan jam tidur karena harus bangun tengah malam saat anak nangis pengen netek, hheee

Nah, karena sekarang aku sudah menjadi seorang ibu yang menyusui pastinya aku harus mempersiapkan keperluan yang aku butuhkan agar lebih nyaman dan gak berasa kesulitan saat menyusui, makanya aku sudah menyiapkan beberapa produk dari brand MOOIMOM yang pastinya bakalan kepake seperti bra yang nyaman digunakan saat menyusui dan selain itu juga ada baju pelangsing, hhhaa yang satu ini tentunya bisa jadi poin penting terutama bagi para ibu yang pengen kembali langsing tanpa perlu mengurangi porsi makan, hheee. Langsung aja deh kita masuk ke review produk-produk best seller dari MOOIMOM yah ^.^




1. Seamless Maternity & Nursing Bra





Ini produk yang pertama kali aku lirik dari brand MOOIMOM, pastinya lah ya namanya juga ibu menyusui pasti deh bakalan kurang nyaman kalau pakai bra biasa. Awalnya sih aku bahkan gak pakai bra seharian, toh cuma dirumah doank plus biar lebih cepet saat anak pengen netek, hhhaa.. eh tapi ternyata makin hari aku jadi keganggu saat air susunya merembes/keluar dengan sendirinya. Sering juga saat lagi netek'in anak di sebelah kanan, eh yang sebelah kiri air susunya ikut keluar, nah daripada baju jadi basah akhirnya aku mulai rajin pakai bra terutama yang nyaman untuk menyusui biar gak ribet pas mau dibuka dan gak bikin sakit meski dipakai berjam-jam terutama saat malam hari.






Bra menyusui dari MOOIMOM ini memiliki 5 pilihan warna yaitu nude, pink, yellow, purple & black. Tersedia ukuran M, L dan XL serta juga ada petunjuk saat kita bingung mau pilih ukuran yang mana karena sudah disediakan Fitting Report yang berisi data ukuran tubuh yang berbeda-beda.




Yang buat aku suka dengan bra menyusui dari MOOIMOM ini karena menggunakan bahan yang bagus, benar-benar elastis, nyaman digunakan karena gak berasa sakit, ataupun gerah, gak perlu repot lepas-pasang bra dan yang paling penting gak bikin air susunya basah kena baju, apalagi kalau pakai baju daster bermotif gitu kadang kalau dicuci aja masih luntur, jadi khawatir aja kalau nanti payudara jadi tidak bersih dan repot mesti dilap berkali-kali.




Bra menyusui ini menggunakan bahan 90℅ Nylon dan 10℅ Spandex untuk bagian luar, sedangkan bagian dalamnya 100℅ Polyester. Karena dari namanya aja Seamless, sehingga desain dari bra ini memang sudah dibuat lebih membentuk bagian payudara, lebih nyaman digunakan, serta memiliki sirkulasi udara yang baik. Tersedia 4 pengikat di bagian belakang bra untuk mengantisipasi perubahan pada payudara biar tetap kencang, gak turun dan postur tubuh'pun jadi terlihat bagus meski sedang menjalani masa-masa menyusui. Selain itu juga pada bagian belakang dibuat berbentuk U guna meredakan sekaligus meringankan tekanan pada bagian punggung.



Seperti yang terlihat di foto, bra ini memiliki busa/pad yang bisa dengan mudah dibuka karena tidak dijahit menyatu, bahkan bisa juga diganti dengan busa yang lain. Yang bikin nyaman bra ini tidak menggunakan kawat jadi gak berasa sakit di payudara. Selain itu untuk kancing bukaannya simpel mudah dibuka secara cepat meski hanya dengan satu tangan jadi bisa sambil gendong bayi deh.

2. Seamless Slimming Suit







Ini termasuk produk Best Seller dari brand MOOIMOM, yang bikin aku langsung tertarik karena tentu saja dengan menggunakan baju pelangsing bisa bikin postur tubuh jadi langsing dan bagus tanpa perlu diet mengurangi porsi makan, tahu sendiri deh ya karena menyusui tentu kita mesti tetap mengkonsumsi beraneka ragam makanan yang sehat dan bernutrisi agar produksi air susu tetap berjalan dengan baik sehingga tumbuh kembang bayi bisa optimal.





Keunggulan baju pelangsing dari MOOIMOM ini terbuat dari bahan katun berkualitas tinggi yang lembut dan nyaman saat dipakai, memiliki desain lingkar dada berbentuk U, mampu meringankan beban pada pundak serta yang paling penting dengan menggunakan baju pelangsing ini tidak hanya bisa meratakan perut biar terlihat langsing, namun bisa sekaligus memberikan efek push-up pada payudara sehingga lebih kencang dan gak turun, bahkan juga bisa mengecilkan bagian pinggang serta pinggul. 

Nah, poin plus inilah yang bikin aku lebih memilih menggunakan baju pelangsing daripada korset apalagi yang pakai kawat/besi gitu terkadang adakalanya beberapa yang malah lepas dan bikin korsetnya berlipat-lipat bahkan menggulung gak jelas sehingga gak nyaman banget saat dipakai, ckckkck. Tapi semoga aja sih korset pelangsing dari MOOIMOM hasilnya lebih bagus dan juga masih menggunakan bahan berkualitas dengan desain yang dibuat nyaman jadi selain baju pelangsing kalian juga bisa memilih korset agar proses pelangsingan perut jadi makin maksimal meski tidak lagi diet mengurangi porsi makan, hheee



Baju pelangsing dari MOOIMOM ini gak mudah melar atau robek meskipun di tarik namun akan kembali ke bentuk semula, jadi penting juga untuk memilih ukuran yang pas agar gak kekecilan dan tetap nyaman digunakan serta bisa tetap awet bagusnya dalam jangka waktu yang panjang.

Btw, ada gak sih yang samaan dengan aku biasanya kalau menyusui adakalanya bahkan sering kali posisi badan membungkuk karena nunduk dan gak bersandar, nah dengan pemakaian baju pelangsing ini bisa membantu postur tubuh kita agar gak terlihat bungkuk.

3. Lady Diaper Bag




Selain bra menyusui dan baju pelangsing aku juga dibuat tertarik saat melihat tas ini di website MOOIMOM. Fyi, sebelumnya aku tuh orangnya gak suka koleksi tas dan berasa bodo amat saat bepergian jauh, bahkan aku pakai kantong plastik besar untuk bawa keperluan seperti baju dan lainnya yang gak bisa muat di sling bag aku, hhaa.. namun karena ingat suami aku rencananya pengen ngajak liburan lebaran nanti ikut pulang kampung ke tempatnya di Sukabumi jadi pastinya aku membutuhkan tas berukuran besar namun tetap terlihat kece dan nyaman dibawa kemana-mana, jadi gak malu-maluin deh karena nentengin kantong plastik, wkkwkk..





Sekilas lihat sih tas ini biasa saja tapi pas aku selidiki lebih dalam ternyata tas ini benar-benar selera aku banget karena memiliki banyak banget saku, untuk bagian luar ada 5 saku sedangkan dalamnya 8 saku, wooww jadi total ada 13 saku di tas ini yang benar-benar berguna untuk menyimpan berbagai keperluan untuk dibawa bepergian, ditambah ada 1 lagi ruang yang berukuran besar, yeayy...

Penggunaan tas ini selain hand carry atau ditenteng gitu aja namun juga bisa dijadikan sling bag bahkan shoulder bag. Terdapat 2 strap kecil untuk penggunaan di stroller dan tali strap panjang untuk dijadikan sling bag.






Aku tuh termasuk orang yang berantakan kalau soal nyimpan barang kayak baju atau peralatan makeup, makanya untuk lemari aku gak pernah beli lemari yang sudah jadi karena aku pengen request sesuai yang aku mau, seperti desain lemari yang punya banyak laci dengan ukuran yang gak terlalu tinggi karena aku ngerasa jadi makin gak rapi kalau bajunya ditumpuk makin tinggi gitu. 

Selain itu dengan banyaknya laci dengan macam-macam ukuran aku jadi lebih nyaman menyusun berbagai macam barang sesuai dengan jenisnya. Nah makanya aku seneng banget karena tas ini sesuai dengan selera aku yang sama halnya dengan pemilihan lemari. Jadi aku bisa memisahkan antara barang bayi dan barang bawaan aku yang lain biar gak ke campur aduk gitu, hhaaa.. oh ya tas ini bisa menampung barang bawaan hingga 3kg loh, woww ...





Pada bagian kantong untuk penyimpanan botol terdapat lapisan alumunium, selain itu juga ada Pacifier Clip dan kantong kecil untuk menyimpan dot/teether bayi.










Nah, itu tadi review dari aku mengenai 3 produk terbaik dari brand MOOIMOM yang bisa jadi referensi bagi para ibu menyusui. Kalian bisa langsung cek ke sosial media MOOIMOM untuk melihat banyak pilihan produk lainnya yang dijamin bikin bingung mau beli yang mana, hhaa dikarenakan saking banyaknya tuh produk berkualitas dan best seller dari MOOIMOM ^-^

Kunjungi website MOOIMOM
Facebook Fanpage
Instagram MOOIMOM





Terimakasih sudah mampir di blog aku.

Temui aku di :
Instagram : elvinautami
Youtube : elvina utami
Fanspage : Muda Berbakat by MEn'U
Email : Lveenha@yahoo.com


Wassalamualaikum ^_^

PesonaCleopatra