Labels

Thursday, March 2, 2017

REVIEW SECRET KEY 24K GOLD PREMIUM FIRST CREAM

Assalamualaikum ladies ...

Di postingan kali ini aku mau kasih review produk cream yang sering aku gunakan terutama pada malam hari. Sebelumnya sih aku belum pernah punya produk dari brand ini, jadi sekali beli langsung deh 2 produk, dan ternyata memang hasilnya bagus meski harganya gak mahal banget. 

Kalau ngomongin cream ataupun apapun itu yang bakalan sering aku pake di muka, aku selalu pilih-pilih, beberapa wanita ada yang beli cream karena ingin putih ataupun menghilangkan jerawat, nah kalau aku sih karena umur sudah masuk 25 jadi aku pengen punya cream yang bisa mengatasi kerutan pada wajah ataupun penuaan dini, karena untuk wanita sejak umur 20tahun sudah seharusnya mulai memperhatikan kedua masalah tersebut agar kita bisa mendapatkan kulit wajah yang segar dan tetap awet muda. Nah apa cream yang satu ini sesuai dengan yang aku harapkan? buat ladies yang harapannya sama dengan aku bisa baca review ini sampai selesai yah ^_^



DESKRIPSI PRODUK


Nama Produk :
24K Gold Premium First Cream

Merk :
Secret Key

Ukuran :
50 gram

Harga :
-+ Rp. 125.000,-
(aku beli pas diskon, hehee)

Tanggal Kadaluarsa :
2018/10/16

Klaim Produk :
Mencerahkan dan mengatasi kerutan pada wajah.

DETAIL PRODUK
PACKAGING/KEMASAN


Kemasan luarnya terbuat dari kaca yang cukup tebal dengan perpaduan warna putih dan gold yang berkesan mewah, juga cukup transparan sehingga terlihat isi dalam creamnya.


Di penutup kemasasannya juga bisa berkaca meski berwarna kekuning-kuningan.


Produk ini bisa digunakan 12 bulan setelah kemasan dibuka.


Tanggal produksi dan kadaluarsa produk.






Bahan-bahan yang digunakan lebih lengkap tertulis di kotak kemasannya.
Yang aku suka produk ini tidak ada kandungan Paraben, Benzophenone, Mineral Oil maupun Phenoxyethanol. Biasanya Ibu hamil mesti waspada dengan produk kecantikan yang mengandung Paraben, jadi meski aku belum hamil juga boleh donk punya produk ini biar nanti gak perlu ribet lagi cari-cari produk yang recommmend, hiihiyy -.0

Berdasarkan keterangan produk di kemasan, cream ini berbahan utama air, lalu ada Glycerin yang merupakan Humektan (menyerap air disekitarnya) sehingga dapat membantu melapisi dengan kelembaban, selain itu juga bisa memperlambat penuaan pada kulit dengan mengurangi garis-garis halus dan kerutan pada wajah.

Astrocaryum Murumuru Seed Butter merupakan lemak tumbuhan yang didapat dari minyak pohon palem Amazon di Brazil yang berfungsi sebagai pelembab. Selain itu juga ada kandungan bahan alami dari Argania Spinosa Kernel Oil (Argan Oil) yang kaya akan Alpha-Tocopherol sehingga mengandung banyak vitamin E, berfungsi sebagai anti-penuaan & antioksidan.

Cream ini juga mengandung Caviar Extract (telur ikan Sturgeon yang sangat langka) kaya akan banyak vitamin serta beberapa asam amino yang menstimulasi regenerasi sel-sel kulit, melindungi kulit dari polusi udara yang dapat merusak kulit, serta meningkatkan produksi kolagen, dan sama juga sih ekstrak caviar bisa untuk memperlambat proses penuaan kulit & mengurangi keriput.

ISI PRODUK
DAN
CARA PEMAKAIAN





Setelah dibuka isi produknya lebih terlihat mewah lagi karena nampak butiran emas, tekstur creamnya memang agak basah gitu, namun kalau diwajah mudah dibaurkan dan cukup hemat pemakaian. Namun sayangnya cara pengambilan cream mesti dicolek, huuhuu -.-


Selain penutup produk yang berwarna gold, juga ada lapisan tambahan berwarna putih yang biasanya aku pakai untuk colek-colek isi produk yang berlebih saat digunakan.

Untuk aroma creamnya sih aku suka karena gak menyengat dan cukup tahan lama meski lebih soft, semacam aroma bunga gitu tapi gak seperti bau cream dari merk-merk lain. Meski cukup mudah meresap tapi memang diwajah berasa sedikit berair, bukan berarti lengket sih, namun lebih ke lembab gitu kali yah.

Untuk cara pemakaiannya ladies bisa oles produk di beberapa bagian, ratakan sambil ditepuk-tepuk perlahan dengan jari. Jangan lupa gunakan juga dibagian leher, karena bila leher tidak terawat bisa tampak terlihat tua -.-
Biasanya aku gunakan produk ini setelah pemakaian serum atau produk perawatan lainnya yang berbentuk cair.



HASIL PEMAKAIAN


Meski aku pakainya cukup bolong-bolong karena cara pengambilannya mesti dicolek jadi memang setiap malam aku batasi pemakaian banyak produk sekaligus biar gak sering-sering cuci tangan (hhaa anak malas), namun aku ngerasa produk ini paling ngaruh dalam mencerahkan wajahku. Selain itu terkadang kalau habis cuci muka setelah mandi di wajahku terlihat kemerahan, nah setelah aku pakai produk ini keliatan banget beberapa saat kemudian kemerahannya kabur ntah kemana, hihiyy. 


Setelah beberapa jam pemakaian diwajahku terlihat berminyak karena tekstur creamnya yang berasa cair dimuka, namun beberapa produk cream Korea yang aku tau dan aku coba memang berasa cair diwajah terutama untuk produk yang khusus melembabkan kulit dan butuh asupan cairan sehingga kulit wajah tidak kering, namun sayangnya produk khusus tersebut biasanya tidak multifungsi, nah beruntung produk Secret Key 24K Gold ini meski diklaim bisa mencerahkan & mengatasi kerutan diwajah, tapi dia juga bisa sekaligus melembabkan, yeayy...





Untuk melihat hasil optimal dari pemakaian cream ini, ladies mesti tidur dulu sehingga setelah keesokan pagi harinya meski belum mandi kulit wajah berasa seger, cerah juga saat pemakaian cleanser/facial foam jadi lebih halus dan lembut, jadi memang perawatan pada malam hari itu meski jarang tapi lebih cepat mendapatkan hasil yang diinginkan. Namun kalau untuk menghilangkan bekas jerawat, produk ini kurang ampuh di wajahku, ya karena memang cream ini bukan khusus untuk jerawat, jadi biasanya untuk jerawat dan bekasnya aku lebih mengandalkan pemakaian masker.




KESIMPULAN

Poin PLUS :

  • Kemasan mewah dan terdapat butiran emas
  • Banyak menggunakan bahan-bahan alami
  • Aroma soft tidak menyengat dan cukup tahan lama
  • Hemat pemakaian bisa untuk -+ 3 bulan
  • Tidak ada kandungan Paraben, Benzophenone, Mineral Oil maupun Phenoxyethanol
  • Ampuh mencerahkan dan mengatasi kerutan serta memperlambat penuaan pada kulit wajah
  • Menghilangkan kemerahan pada wajah 
  • Memberi hasil kulit yang halus, lembut, segar dan cerah setelah rutin digunakan pada malam hari
  • Memperbaiki tekstur kulit wajah, regenerasi sel kulit & melembabkan

Poin MINUS :

  • Pengambilan produk mesti dicolek ke kemasan jadi gak higienis -.-

RATING PRODUK 9/10

Nah, itu tadi review produk cream yang jadi andalan aku banget karena sesuai dengan harapan aku yang pengen fokus menggunakan perawatan wajah yang bisa mengurangi kerutan, memperlambat penuaan sekaligus bisa mencerahkan wajah. Produk ini harganya terjangkau dan bisa digunakan dalam waktu yang lama, apalagi sudah menggunakan bahan-bahan alami yang aman untuk kulit wajah,, jadi ladies mesti deh cobain produk ini juga. 


Terimakasih sudah mampir di blog aku.

Temui aku di :
Instagram : elvinautami
Youtube : elvina utami
Fanspage : Muda Berbakat by MEn'U
Email : Lveenha@yahoo.com


Wassalamualaikum cantik ^_^

4 comments:

Mary Angline said...

Nice review! Dari kemarin emang udah penasaran sama cream satu ini, soalnya harganya murah dan ada embel2 gold ny hehehe. Ngomong2 kak, minta follback blog nya ya, makasih :)


heartofbluebells.blogspot.com

elvinautami said...

@Mary Angeline iya aku juga suka penasaran sama produk yang ada embel2 gold, hihi berasa kayak perawatan ala putri kerajaan =D wkkwk, sudah aku folback ya, salam kenal ^_^

Unknown said...

Review yang bagus sist ^^

Sis kalau yang ini agak chewy ga di kamu? di aku jadinya agak chewy sih jadi tampak oily mungkin karena aku pakainya siang dan cuaca agak panas jadinya kelihatan chewy.




elvinautami said...

@hyun jin iya sis kalau misal dipakai dari pagi, nah pas siang/sore berminyaknya jadi berasa ganggu, lebih nyaman buat malam aja ^_^

PesonaCleopatra