Labels

Wednesday, March 15, 2017

REVIEW BIO ESSENCE FACE LIFTING CREAM

DESKRIPSI PRODUK



Nama Produk :
Face Lifting Cream

Merk :
Bio Essence

Ukuran :
10 gram

Harga :
-+ Rp. 149.000,-
(untuk kemasan travel kit isi 3 produk)

Tanggal Kadaluarsa :
26/02/2019

Nomor BPOM :
POM NA 32150101020

Klaim Produk :
Memelihara kulit kencang dan kenyal, membantu mengangkat kontur wajah, 
serta menyamarkan garis halus & kerutan pada wajah.

DETAIL PRODUK
PACKAGING / KEMASAN


Dari segi kemasan dan ukuran tampak sama dengan Deep Exfoliating Gel.
Face Lifting Cream ini merupakan produk unggulan dari Bio-essence karena telah terbukti dan menjadi face cream pilihan di Singapura sejak 2004 hingga sekarang.

Bio-essence menggunakan perpaduan Teknologi Bio-energy (membantu proses penyerapan nutrisi dengan optimal) dan Bahan Kecantikan Alam Langka (Royal Jelly, Bird's Nest) yang diformulasikan kedalam beberapa range produk, salah satunya adalah Royal Jelly + ATP (Adenosine Triphospate).

Royal Jelly adalah jelly terbaik yang dihasilkan oleh lebah pekerja dan diberikan kepada Sang Ratu Lebah secara eksklusif yang menjadikan Rahasia Awet Muda Sang Ratu Lebah karena usia hidupnya 40x lebih lama dari lebah pekerja. 

Sedangkan ATP adalah Sumber Energi (Media Penghantar) agar penyerapan Royal Jelly kedalam sel kulit menjadi lebih baik untuk membantu merawat sel-sel kulit.


Keterangan dibelakang kemasan produk.




ISI PRODUK
DAN
CARA PEMAKAIAN


Produk ini berbentuk krim berwarna putih yang tampak sama dengan krim pada umumnya. Sedangkan untuk cara pemakaiannya bisa dioleskan pada wajah sambil pijat secara lembut dengan gerakan keatas. Krim ini bisa menggantikan kebutuhan moisturizer harian.


Namun, sebelum ladies mengoles Face Lifting Cream pada wajah, terlebih dulu lakukan pengukuran kontur wajah menggunakan ruler/penggaris yang sudah disediakan dalam kotak kemasan travel kit, kemudian catat hasilnya. Setelah dilakukan pemijatan menggunakan cream dengan gerakan keatas dan diamkan sekitar 10 menit, ladies bisa ukur lagi kontur wajah dengan menggunakan penggaris. Ini berguna untuk mengetahui berapa cm pengurangan kontur wajah alias pipi menjadi agak tirus/mengecil. 

Untuk cara pengukurannya yaitu dimulai dari bawah telinga sampai ke batas tengah mulut (ditengah bagian yang cekung) jadi nanti bentuk penggarisnya agak miring. Meteran diletakkan dengan pas diatas permukaan kulit, jangan terlalu kencang dan jangan terlalu longgar.

HASIL PEMAKAIAN

Setelah menggunakan cream memang ada penurunan kontur wajah alias ukuran pipi jadi tampak mengecil, bahkan sebelumnya sudah diuji coba dengan ratusan peserta yang mengikuti challenge di Central Park Mall pada 19 November 2016. Mereka mengalami pengurangan kontur wajah sekitar 0,5 - 2,5 cm. Selain itu hasilnya 94% merasakan kulit lebih cerah, 99% merasakan kulit lebih lembab, dan 93% merasakan kulit lebih kencang.


No comments:

PesonaCleopatra